Setelah membahas tentang DAEMON Tools dan cara membuat file ISO dari DAEMON Tools ini. Kali ini saya akan membahas cara mount file ISO yang telah dibuat menggunakan DAEMON Tools ini. Sekedar diketahui, untuk fungsi mount, DAEMON Tools tidak hanya dapat membaca image file tipe ISO saja, tetapi juga dapat membaca format seperti NRG, MDS, ISZ, CCD dan beberapa format image file lainnya.

DAEMON Tools

Baik biar tidak panjang lebar, berikut adalah langkah-langkah untuk  membuka / mount image file dengan menggunakan DAEMON Tools :
  1. Pastikan komputer/laptop kamu suda terinstall DAEMON Tools Lite. 
  2. Jalankan DAEMON Tools Lite.
  3. Apabila baru pertama menggunakan DAEMON Tools Lite, kamu harus membuat virtual driver terlebih dahulu. Caranya klik icon “Add DT Virtual Drive“.
  4. Akan terbentuk sebuah virtual CD/DVD driver baru. Untuk mount image file misalnya yang berformat ISO, cukup pilih virtual driver yang sudah terbantuk tersebut, klik icon “Mount” lalu cari dan open file ISO yang kamu inginkan.
  5. Hasilnya file ISO akan dimunculkan dalam sebuah virtual CD/DVD driver. Silahkan kamu buka driver tersebut untuk melihat semua isi filenya.
  6. Apabila kamu ingin menghentikan proses mount, pilih saja icon “Unmount” di DAEMON Tools Lite.

Selain itu, dengan menggunakan DAEMON Tools Lite, kamu juga bisa membuat hingga empat virtual CD/DVD driver yang masing-masing bisa digunakan untuk me-mounting image file secara bersamaan. Ini merupakan kelebihan tersendiri dari DAEMON Tools.

Sekian pembahasan tutorial kalin ini. Semoga artikel di atas bermanfaat bagi yang sedang membutuhkan cara membuka atau mount file ISO dengan menggunakan DAEMON Tools.
0 Komentar untuk : Cara Mount Image File Menggunakan DAEMON Tools