Halo agan-agan semua, kali ini ane akan coba membagikan tentang cara menggunakan BBM di PC/Laptop dengan menggunakan aplikasi bernama Bluestack. Disini, fungsi Bluestack adalah sebagai emulator atau pengganti Android. Jadi, apa saja yang bisa Android lakukan bisa juga dilakukan oleh Bluestack ini. Termasuk Chattingan menggunakan BlackBerry Messenger.

Mungkin ketika Android agan Lowbattery, dan Laptop agan Batterynya masih penuh, agan bisa menggunakan cara ini sebagai alternatif. Cara ini dapat memberikan beberapa keuntungan seperti dapat menggunakan BBM tanpa paket BBM (di Blackberry, butuh paket tersendiri untuk bisa mengaktifkan BBM). Namun juga memiliki kelemahan, antara lain seperti memakan terlalu banyak tempat karena ukuran laptop/PC yang besar.

BBM Icon

Sebelumnya, saya juga sudah pernah membagikan Cara Memainkan Game CoC di Laptop/PC yang caranya sama dengan yang akan saya bagikan disini. Well, silahkan disimak yah.


Tutorialnya:

- Download dan install dulu Bluestacknya disini
- Download juga BlackBerry Messengernya disini.
- Install terlebih dahulu BBMnya dengan cara double click pada .apk yang sudah didownload. Bluestack akan otomatis menginstalnya.
- Buka Bluestack, dan cari BBM.
- Selesai.

Anda juga bisa mendownload BBM dari playstore yang ada di Bluestack. Selanjutnya, anda bisa login menggunakan akun yang sudah ada atau membuat akun BBM baru. Berikut screenshot saat saya menggunakan BBM di PC saya.


Nah, sekian dulu postingan tentang Cara menggunakan BBM di PC menggunakan Bluestack ini. Semoga bermanfaat buat kawan-kawan semua. Apabila agan masih punya pertanyaan, bingung tentang Bluestack silahkan menghubungi saya di Facebook atau bisa juga berkomentar di bawah. Terimakasih sudah berkunjung.

0 Komentar untuk : Cara Menggunakan BBM di PC/Laptop dengan Bluestack